Q : Apa benefid gorden brand Medistex ™ ?

A : Gorden Medistex ™ dikembangkan untuk memenuhi kebutuhan gorden rumah sakit yang mempunyai karakteristik dan spesifikasi berbeda dengan gorden kebutuhan rumah tangga. Gorden Medistex ™ telah melalui treatment khusus sehingga mempunyai beberapa kelebihan antara lain : kemampuan menghambat pertumbuhan bakteri (anti bakteri), mudah dibersihkan dari noda yang membandel seperti noda darah (soil release) serta kemampuan menolak percikan cairan (water repellent). Hal tersebut telah dibuktikan dengan sertifikat yang telah diterbitkan olehi Bio Farma dan Balai Besar Textil.

Q : Bagaimana teknik pencucian gorden Medistex ™ ?

A: Cara mencuci gorden Medistex ™ dilakukan sebagai mana mencuci linen rumah sakit lainnya. Disarankan untuk mengunakan detergen biasa tanpa menggunakan tambahan bahan lain seperti zat pemutih, dll. Untuk hasil yang optimal dapat menggunakan air hangat.

Q : Berapa lama gorden Medistex ™ dapat bertahan dengan kemampuan anti noda dan anti bakterinya ?

A : Ketahanan / usia kain gordeng Medistex ™ sangat tergantung pada frekuensi dan cara pencucian. Apabila mengunakan cara pencucian yang disarankan, kain gorden Medistex ™ dapat bertahan lebih dari 30 kali pencucian, tanpa kehilangan kemampuan anti bakteri, anti noda dan water repellen . Apabila ferkuensi pencucian dilakukan satu bulan sekali, kain goden Medistex ™ bisa bertahan 2 sampai 3 tahun.

Q : Apakah melayani penjualan bahan kain Medistex ™ saja, tanpa instalasi / pemasangan ?

A : Jenis kain Medistex ™ saat ini tidak dijual di pasaran bebas. Untuk wilayah Jabodetabek, kami hanya melayani pesanan yang mencakup instalasi / pemasangan kain gorden. Sedangkan untuk luar Jabodetabek dapat melayani penjualan jenis kainnya saja, dengan volume minimal 500 m.

Q : Berapa lama estimasi pengerjaan instalasi/pemasangan kain gorden Medistex ™ ?

A : Instalasi /pemasangan kain gordeng membutukan waktu sekitar 1 – 3 bulan terhitung order pesanan diajukan dan disetujui kedua belah pihak. Kondisi tersebut juga dipengaruhi oleh volume pekerjaan dan ketersediaan warna kain yang dipesan. Untuk volume pekerjaan di bawah 100 m dan warna kain yang dipilih tersedia, dapat diselesaikan kurang dari 1 bulan.

Q : Bagaimana jika pihak klien ingin menyesuaikan warna dan jenis gordyn?

A : Untuk warna dan jenis gordyn bisa disesuaikan dengan gordyn yang sudah ada sebelumnya (di RS) Note : pihak RS ingin Gordyn mengikuti warna dan jenis yang sebelumnya.

Q : Berapa hitungan kasar taksiran biaya kebutuhan kain ?

A : Perhitungan kasar kebutuhan :

A : Tanpa Gelombang : Tinggi 2,5 m x Lebar 4 m = 10 x luas area x 215.000 (publish rate)

A : Memakai Gelombang : Tinggi 2,5 m + 0,3 = 2,8 lebar 4 + 2m = 6 m 2,8 m x 6 m = 16,8 x luas area x 215.000 (publish rate)

Q : Apa yang dilakukan untuk menghindari hal hal yang tidak diinginkan ?

A : Problem Solving :

A : Hitung jumlah kain yang terpasang , disaksikan oleh staff RS untuk menghindari miss komunikasi atau hal-hal yg tidak diinginkan terkait jumlah kain yang dipesan dan terpasang.

A : Foto dokumentasi ketika finishing project.